PolitikTabanan

Pengamanan Pemilu 2024 di Tabanan Libatkan 860 Personil Keamanan

    TABANAN, Kilasbali.com – Pengamanan Pemilu 2024 pada Rabu (14/2) di Kabupaten Tabanan akan melibatkan 860 orang personil keamanan.

    Ini terungkap dalam Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Pungut dan Hitung Suara Pemilu 2024 oleh Polres Tabanan di Lapangan Alit Saputra, Selasa (13/4).

    Apel tersebut dipimpin Kapolres Tabanan AKBP Leo Dedy Defretes dan didampingi Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Riza Taufiq Hasan.

    Seluruh personil keamanan yang dilibatkan tersebut terdiri dari Satgas Polres Tabanan 267 personil, Pam TPS 253 personil, Power on End 28 personil.

    Baca Juga:  Bawaslu Tabanan Telusuri 2 ASN dan Perbekel yang Ikut Pendaftaran Cabup-Cawabup

    Berikutnya, BKO Dalmas Polda Bali 30 personil, BKO Polda Bali Pam TPS 221 personil. Kemudian dari unsur TNI sebanyak 31 personil dan Linmas 30 orang.

    “Jumlah TPS yang akan diamankan sebanyak 1.545 TPS dengan jumlah DPT (daftar pemilih tetap) sebanyak 372.372 orang,” jelas Leo Dedy Defretes dalam sambutannya.

    Ia menyebut pengalaman pada tahap pemungutan suara lima tahun lalu, pelaksanaannya cukup lama. Ia berharap di tahun ini prosesnya berlangsung lebih cepat dan aman.

    Baca Juga:  Sudah Lewat Sebulan, Rekomendasi Wakil Ketua-Pimpinan Fraksi Golkar di DPRD Tabanan Belum Terbit

    “Maka dari itu para personil diharapkan mempersikan fisik dan mental dalam pengamanan di TPS,” ujarnya berpesan.

    Secara teknis ia juga menyampaikan agar seluruh personil yang bertugas melakukan pengamanan TPS mengenal medan dan lingkungan serta aparat setempat.

    “Lakukan koordinasi dengan pejabat atau aparat pemerintah setempat. Ketahui dan kenali KPPS atau personil PPS,” imbuhnya.

    Baca Juga:  Sah! Made Urip Jadi Ketua Pemenangan Koster-Giri dan Sandi di Tabanan

    Tidak hanya itu, ia juga meminta para personil yang bertugas mengerti dan memahami tanda-tanda yang digunakan panitia atau identitas panitia. Kemudian, mengetahui jumlah DPT pada tempat TPS yang diamankan.

    Usai pengarahan, apel dilanjutkan dengan pemeriksaan pasukan oleh Karolog Polda Bali Kombes Pol I Gede Mega Suparwitha selaku Katim Pammatwil terkait kelengkapan sarana dan prasarana perorangan personil yang melaksanakan pengamanan TPS. (c/kb)

    Back to top button