CeremonialTabanan

Lantik 14 Perbekel, Bupati Sanjaya Harap Sinergi Mewujudkan Tabanan Era Baru

    TABANAN, Kilasbali.com – Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya melantik Perbekel di 14 Desa terpilih di Tabanan, pada Pemilihan Perbekel Serentak Masa Bakti 2023-2029, Senin (25/9). Pelantikan yang berlangsung di Gedung Kesenian I Ketut Maria Tabanan itu, Bupati Sanjaya mengimbau para perbekel terlantik nantinya bisa saling bersinergi dengan program pemerintah mewujudkan Visi dan Misi Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul dan Madani (AUM).

     

    Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Janji/Jabatan Perbekel Desa yang berlangsung yakni dari Desa Jelijih Punggang dan Bantiran Kecamatan Pupuan, Desa Mundeh Kauh dan Perbekel Desa Angkah Kecamatan Selemadeg Barat, Desa Megati Kecamatan Selemadeg Timur, Desa Biaung, Desa sangketan, Desa Mangesta Kecamatan Penebel, Desa Perean Kangin Kecamatan Baturiti, Perbekel Baru Kecamatan Marga, Desa Marga Dajan Puri, Marga Dauh Puri Dan Kukuh Kecamatan Marga serta Perbekel Abiantuwung Kecamatan Kediri.

     

    Nampak hadir pagi itu, Wakil Bupati Tabanan, Ketua DPRD Tabanan, Jajaran Forkopimda, Sekda beserta para Asisten Setda, Para Kepala OPD di lingkungan Pemkab Tabanan dan para instansi Vertikal terkait, Camat se-Kabupaten Tabanan, Para Kepala Bagian di Lingkungan Setda, serta Para Perbekel dan Ketua TP PKK terlantik.

     

    Baca Juga:  Sikap Low Profile Mulyadi Bikin Salut Warga Kutuhpaang di Desa Antap

    Dalam pidatonya, Bupati Sanjaya menyatakan bahwa, Perbekel dan perangkat Desa serta seluruh masyarakat harus saling bahu membahu, bergotong-royong dan bersama-sama menggali potensi dan sumber daya desa serta memahami kondisi wilayahnya. Desa harus punya data yang jelas dan valid mulai dari data berapa warga miskin di desanya, data potensi wilayah serta data pendukung lainnya.

    Hal tersebut untuk menyusun perencanaan pembangunan desa yang dalam 3 bulan ke depan, Perbekel terpilih bersama-sama stakeholder dan lembaga desa lainnya, untuk menyusun RPJM Desa berdasarkan atas visi dan misi program dan kegiatan.

     

    Dengan memperhatikan kompleksitas tugas perbekel serta posisi yang strategis dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah, Bupati Sanjaya nyatakan, dilantiknya perbekel terpilih hari ini sebagai wujud resminya perbekel menjadi bagian dari Aparatur Pemerintahan, bersama-sama untuk menyelenggarakan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan, pembinaan kemasyarakatan dan pemberdayaan masyarakat.

     

    “Saya berharap, Perbekel terpilih dapat menjalin komunikasi, koordinasi dan mensinergikan potensi dan program pemerintah desa dengan program pemerintah Kabupaten yang diterima Desa dengan sinergitas, menjadi salah satu pilar kokohnya dalam menentukan kemajuan dan pembangunan desa serta pembangunan kabupaten Tabanan,” harap Sanjaya.

    Baca Juga:  Sanjaya-Dirga Beber Langkah Strategisnya untuk Kelola APBD dan Atasi Defisit

     

    Pihaknya juga menjelaskan, melalui program unggulan Bunga Desa, atau Bupati Ngantor di Desa, menjadi salah satu program inovasi pemerintah daerah yang bersinergi dan berkolaborasi dengan pemerintah daerah yang bertujuan untuk mendekatkan pemerintah kabupaten dengan masyarakat, menyerap aspirasi dan permasalahan yang ada di desa, serta mendorong inovasi dan pemberdayaan masyarakat di bidang ekonomi, sosial, budaya dan lingkungan. Bagi Sanjaya program baik dari pusat, provinsi hingga kabupaten sangatlah beririsan. “Programnya saling beririsan, ini menjadi atensi kita, kerja bareng, kerja kolaborasi, kerja bersama-sama,” imbuhnya.

     

    “Kepada Perbekel terpilih, saya ucapkan selamat menjalankan tugas, bekerjalah dengan giat, jujur, inovatif, profesional dan bertanggung jawab, untuk melaksanakan pembangunan desa yang berorientasi pada upaya kemandirian dan kemajuan perekonomian masyarakat desa,” ujarnya orang nomor satu di Tabanan itu lebih lanjut.

     

    Acara pengambilan sumpah dan pelantikan 14 Perbekel Serentak di Tabanan tersebut, juga dirangkaikan dengan Pelantikan 14 Ketua Tim Penggerak PKK Desa oleh ketua TP PKK Kecamatan.

    Bupati Sanjaya di kesempatan itu berharap, TP PKK sebagai tonggak terdepan Pemerintah Daerah dalam menyejahterakan masyarakat mulai dari kelompok terkecil, yakni pemberdayaan keluarga, juga mampu terus mendukung dan bersinergi dengan pemerintah baik Desa, Kecamatan dan Kabupaten agar program-program unggulan yang telah dicanangkan, bisa berjalan dengan baik sejalan dengan Visi dan Misi Tabanan Era Baru.

     

    Baca Juga:  Hari Ini Gedung Mal Pelayanan Publik Tabanan yang Baru Mulai Beroperasi

    I Made Sugianto yang saat itu terpilih sebagai Perbekel Desa Kukuh Kecamatan Marga Tabanan periode yang kedua, menyampaikan visinya sebagai kepala desa, yang berarti sebagai pelayan masyarakat. Di mana pihaknya harus siap bertanggung jawab, merangkul semua lapisan masyarakat, serta bersinergi untuk mewujudkan visi dan misi yang telah disampaikan, tentunya dengan peningkatan komunikasi yang baik, hingga mampu meraih partisipasi masyarakat dalam membangun desa.

     

    Tak lupa pihaknya juga sampaikan rasa terima kasih kepada Bupati Tabanan atas dukungan yang telah diberikan selama ini.

    “Saya mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati Tabanan, Atas dukungan beliau sehingga sinergitas antara Desa, Kecamatan dan Kabupaten benar-benar terkoneksi. Harapan kami dan masyarakat berhasil diwujudkan oleh beliau, apalagi setiap ada undangan di masyarakat, beliau selalu hadir dan tepat waktu. Itu yang menjadikan nilai plus di hati masyarakat, sekali lagi kami menghaturkan terima kasih kepada Bapak Bupati,” kata Sugianto. (m/kb)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi