DENPASAR, Kilasbali.com – Cabang olahraga (cabor) Kabaddi ini dalam PON di Aceh dan Sumatera Utara diharapkan mampu mendulang emas.
Harapan itu disampaikan Ketua Umum KONI Bali, I Gusti Oka Ngurah Darmawan saat membuka pertandingan cabor Kabaddi pada Porprov XV/2022 di GOR Lila Bhuana, Denpasar, Senin (21/11) pagi.
Menurutnya potensi itu sangat memungkinkan, mengingat cabor Kabaddi lahir di Bali.
“Saya juga mengikuti perkembangan nasional, dan dari Bali saya harap Kabaddi ini berhasil meraih emas di PON. Karena Kabaddi ini dari Bali,” harapnya.
Dia menuturkan, saat Rakernas di Jakarta belum lama ini, dari 1 – 3 nomor yang dipertandingan, pihaknya berharap emas yang diperebutkan jatuh untuk Bali.
Untuk itu, pihaknya berharap Porprov ini dijadikan momentum untuk mencari yang terbaik. “Sesuai dengan arahan Bapak Gubernur Bali Wayan Koster, mari kita tinggi junjung sportivitas,” ajaknya.
Pihaknya juga mengingatkan persaudaraan. Kata dia, di lapangan para atlet bertarung dengan semangat puputan. Namun seusai pertandingan, para atlet menjunjung tinggi persaudaraan dan persatuan. (jus/kb)