DenpasarTokoh

Sinergitas dan Pergerakan TP PKK

    DENPASAR, Kilasbali.com – Ketua TP PKK Provinsi Bali Putri Koster terus mendorong terciptanya sinergitas yang baik mulai dari PKK tingkat Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, Desa hingga Dasa Wisma.

    Tidak hanya itu, Putri Koster juga mendorong agar TP PKK terus bergerak di tengah masyarakat melalui program kerja nyata yang hasilnya dapat dirasakan langsung dan memberi peningkatan kesejahteraan bagi masyarakat.

    Baca Juga:  Lepas Peserta Jalan Sehat HUT ke-53 KORPRI, Sekda Bali Dewa Indra Tegaskan Pentingnya Netralitas

    Lebih jauh wanita yang akrab dipanggil Bunda Putri ini menyampaikan, sebagai organisasi yang terstruktur dari tingkat pusat hingga Dasa Wiswa, sinergitas memegang peran yang sangat penting sehingga program kerja dapat terlaksana dengan baik dan bersama-sama mewujudkan kesejahteraan bagi masyarakat.

    “Sinergitas dapat diibaratkan dengan sapu lidi. Ketika bersatu maka dapat berfungsi dan melakukan sesuatu dengan baik, tetapi sebaliknya jika sendiri maka tujuan tidak tercapai. Untuk itu, kita samakan gerak langkah, pemahaman sehingga tujuan bersama akan tercapai,” ujarnya di Denpasar, Jumat (21/1).

    Baca Juga:  Ardika Bikin Tabanan Bebas Bicara, Ajak Mahasiswa-Jadikan Riset Akademisi Jadi Acuan Kerja

    Pada bagian lain, pendamping Orang Nomor Satu di Bali ini juga mendorong terus pergerakan PKK di tengah masyarakat yang disesuaikan dengan perkembangan serta kebutuhan masyarakat. PKK diharapkan bisa menyusun program kerja yang realistis dan hasilnya nyata sesuai dengan kebutuhan dari masyarakat.

    “Kita harus bisa menemukan cara-cara yang inovatif dan sesuai dinamika dan kebutuhan masyarakat, PKK tidak membuat program awang-awang. Kita lakukan hal kecil dengan ketulusan hati sehingga manfaatnya bisa dirasakan oleh masyarakat,” tandasnya. (jus/kb)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi