DenpasarNews Update

Peringati HUT Bhayangkara ke 75, Pemkot  Gandeng Polresta Denpasar Laksanakan Vaksinasi Massal

    DENPASAR, Kilasbali.com – Pemerintah Kota Denpasar bersama Polresta Denpasar  melakukan vaksinasi massal Covid-19 untuk masyarakat yang belum mendapatkan vaksinasi. Kegiatan serangkaian Hut Bhayangkara ke-75 dilaksanakan di Desa Budaya Kertalangu, Sabtu (26/6/2021).

    Wakil Walikota Denpasar, Kadek Agus Arya Wibawa bersama Kapolresta Denpasar Kombes Pol. Jansen Avitus Panjaitan dan Pj. Sekda Kota Denpasar, I Made Toya beserta jajaran melaksanakan peninjauan vaksinasi yang diprakarsai Polri.

    Baca Juga:  Tiap Kampanye, Koster-Giri Sapa dan Hibur Puluhan Ribu Warga

    Wawali Arya Wibawa mengapresiasi antusias masyarakat yang ingin melaksanakan vaksin. Hingga siang tercatat sebanyak 2.200 orang telah mendaftar untuk divaksin.

    Menurutnya kerjasama  dari berbagai pihak dapat mempercepat Kota Denpasar menjadi zona hijau. Hal ini juga merupakan komitmen Pemerintah Kota Denpasar untuk mengandeng semua pihak untuk bersama mengatasi segala permasalahan, salah satunya permasalahan Covid-19 dan vaksinasi.

    Baca Juga:  Sandrina Malakiano Hadirkan Album Perdana Bertajuk AIR

    “Kami atas nama Pemerintah Kota Denpasar mengucapkan terima kasih kepada pihak Polresta beserta jajarannya  yang telah memfasilitasi program pemerintah ini dan pelaksanaan vaksinasi bagi seluruh masyarakat Denpasar yang masih tercecer sehingga bisa cepat terselesaikan. Kegiatan vaksinasi massal ini untuk mempercepat cakupan vaksinasi di Kota Denpasar dan Bali pada umummya,” katanya.

    Target vaksinasi saat ini sekitar 1.600 tapi masyarakat yang datang mencapai 2.200 orang, sehingga Dinas Kesehatan Kota Denpasar kembali menambah persediaan vaksin. Walaupun masyarakat yang datang banyak dengan prokes yang ketat dan telah melaksanakan pengaturan bagi peserta penerima vaksinasi karena tempat yang tersedia cukup luas.

    “Upaya ini dilakukan demi memutus  pandemi Covid-19 mewujudkan Bali zona hijau agar ekonomi bangkit,” pungkasnya.(kb/rls)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi