Klungkung

Pemkab Klungkung dan Aparat Keamanan Pantau Situasi Malam Takbiran

    KLUNGKUNG, Kilasbali.com – Demi menjaga kondusifitas wilayah menjelang Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriyah atau tepatnya pada Malam Takbiran, Pemerintah Kabupaten Klungkung bersama Aparat TNI-Polri melaksanakan patroli gabungan dalam rangka memantau situasi wilayah.

    Kegiatan ini dilaksanakan, Sabtu (23/05/2020) Malam dipimpin langsung oleh Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta bersama Dandim 1610/Klungkung Letkol Czi Paulus Joni Simbolon dan Kapolres Klungkung AKBP Bima Arya Viyasa serta beberapa pejabat terkait di lingkungan Pemkab Klungkung.

    Baca Juga:  Rusak Moral dan Budaya Bali, Pemprov Bali Larang Pementasan Joged Bumbung Jaruh

    Dandim 1610/Klungkung yang dalam kegiatan patroli ini menyertakan 8 orang personelnya mengatakan, patroli ini dimulai dari depan Monumen Kerta Gosa menuju Jalan Diponegoro, Jalan Rama, Banjar Siku Desa Kamasan, Kampung Gelgel, Jalan Bay Pass Ida Bagus Mantra, Desa Takmung, Simpang Lima, Jalan Untung Surapati, Jalan Puputan, Jalan Teratai dan berakhir kembali di Monumen Kerta Gosa.

    “Pada Malam Takbiran ini kita melaksanakan patroli gabungan yang melibatkan unsur Pemkab Klungkung, TNI, Aparat Kepolisian, Damkar serta Satpol PP dengan jumlah sebanyak 30 personel,” jelas Letkol Paulus Joni Simbolon.

    Baca Juga:  Ikan Sumber Protein Tinggi!

    Ditambahkannya, pada Malam Takbiran tersebut di wilayah Klungkung tidak dilaksanakan Takbiran Keliling oleh Umat Muslim dan hal ini mengikuti apa yang menjadi himbauan pemerintah karena saat ini dalam situasi Pandemi COVID-19.

    “Apa yang menjadi imbauan pemerintah harus dilaksanakan, protokol kesehatan dan keselamatan dalam menghadapi dan mencegah COVID-19 harus dijalankan bagi kita semua termasuk kegiatan keagamaan juga dibatasi, mari berdoa semoga situasi segera pulih dan kita bisa beraktivitas normal kembali,” tegas Dandim.

    Pada kesempatan tersebut Bupati Klungkung bersama rombongan juga meninjau kegiatan di Masjid Al Hikmah Kampung Lebah dan Masjid Nurul Huda Kampung Gelgel. Selama kegiatan patroli gabungan tersebut berlangsung tidak ditemukan hal-hal menonjol dan kegiatan berjalan aman dan lancar. (jus/kb)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi